Pelepasan Siswa kelas 6 tahun ajaran 2011/2012

Acara purna siswa kelas 6 tahun pelajaran 2011/2012 dilaksanakan pada tanggal 9 Juni 2012 dengan mengundang seluruh wali murid kelas 6 dan perangkat kelurahan. Acara dimeriahkan dengan berbagai kegiatan antara lain tari kreasi oleh siswa kelas 4 dan 5, paduan suara para guru, senam ceria, lagu yang dibawakan oleh siswa dan guru, serta sulap. Acara berjalan dengan lancar dan meriah, hal ini tidak dapat dipungkiri akibat persiapan yang dilakukan sebelumnya yaitu latihan-latihan yang dilakukan siswa bahkan guru untuk menyiapkan aksi panggung. Latihan dilakukan sore hari selepas jam kerja sekolah. Acara berlangsung haru saat para siswa kelas 6 menyanyikan lagu “terima kasihku” dan disambut dengan tangis wali kelas 6 (Ibu Sri Ngatiru, S.Pd.) serta saat pelepasan bet oleh wali kelas 6 sebagai tanda siswa kelas 6 telah di lepas disertai dengan isak tangis para siswa kelas 6.
para siswa kelas 6 dan wali kelas 6
paduan suara siswa kelas 6
saat latihan tari
atraksi sulap
latihan para guru
tampilan dari adik kelas
tampilan dari adik kelas
Diharapkan setelah lulus dari SDN Baturetno II Tuban ini, siswa-siswi bisa menjaga nama baik sekolah dan berprestasi di jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Komentar

Postingan Populer